Vaksinasi dilakukan pertanggal 23 September 2021 di UPTD. SMP Negeri 1 Lima Puluh Pesisir. Vaksinasi dilakukan bekerja sama dengan Puskesmas Simpang Sianam, Batu Bara. Pada saat ini vaksin begitu penting dilakukan mengingat bahwa berbagai penyakit sangat banyak, seperti halnya virus Covid-19 yang menjadi penyakit paling populer. Pemberian vaksin disebut vaksinasi, yang merupakan salah satu bentuk imunisasi. Vaksinasi merupakan metode paling efektif untuk mencegahpenyakit menular.
Vaksin adalah sediaan biologis yang digunakan untuk menghasilkan kekebalan adaktif terhadap penyakit infeksi tertentu. Biasanya, vaksin mengandung agen atau zat yang menyerupai mikrooorganisme penyebab penyakit dan sering kali dibuat dari mikroorganisme yang dilemahkan atau dimatikan, dari toksinnya, atau dari salah satu protein permukaannya. Agen dalam vaksin merangsang sistem imun agar dapat mengenali agen tersebut sebagai ancaman, menghancurkannya, dan mengingatnya agar sistem imun dapat kembali mengenali dan menghancurkan mikroorganisme yang berhubungan dengan agen tersebut saat ditemui pada masa depan. Vaksin dapat bersifatprofilaksis (misalnya untuk mencegah atau memperbaiki dampak akibat infeksi patogen pada masa depan) atau terapeutik (misalnya vaksin terhadap kanker).
Dengan diadakannya vaksinasi, keluarga besar UPTD. SMP Negeri 1 Lima Puluh Pesisir berharap tidak ada yang terkena virus Covid-19. Untuk itu penerapan protokol kesehatan selalu di jaga dalam kegiatan belajar-mengajar.